UNS Gelar 5th ICIMECE 2019, Dosen Didorong Komersialisasi Penelitian

SOLO, solotrust.com – Universitas Sebelas Maret (UNS) gencar untuk melangkah menuju World Class University dengan menyelenggarakan kegiatan-kegiatan internasional hingga penelitian para dosen yang didorong untuk dikomersilkan.

Hal itu diungkapkan Ketua 5th International Conference on Industrial, Mechanical, Electrical, and Chemical Engineering (ICIMECE 2019), Dr. Wahyudi Sutopo dalam kegiatan yang diselenggarakan Fakultas Teknik di Hotel Alana, Solo, Selasa (17/9/2019) tersebut.

"Jadi hasil riset yang berupa teknologi harus terus didorong dari waktu ke waktu untuk komersialisasi, sehingga luaran teknologi bisa digunakan untuk menyelesaikan persoalan bangsa dan masyarakat," kata Wahyudi di sela-sela acara.

Kegiatan 5th ICIMECE 2019 yang mengusung tema “Pengembangan dan Komersialisasi Teknologi Hijau” menghadirkan pembicara berkompeten dari Indonesia, Jepang, Amerika Serikat, Malaysia, Myanmar, Brune Darussalam, Iran, dan Singapura.  Program tahun ini menampilkan 8 pembicara utama dan 13 pembicara undangan dalam 5 sesi paralel yang digelar selama dua hari yaitu Selasa (17/9/2019) dan Rabu (18/9/2019).

Pada kesempatan ini, kata Wahyudi, semua penyaji menyerahkan makalah lengkap yang diterbitkan dalam proses konferensi American Institute of Physics (AIP) dan diproses untuk dikembangkan oleh Scopus. Dalam konferesnsi teresbut ada 205 makalah yang disajikan, sedangkan untuk peserta konferensi ada 9 negara.

“Semua publikasi makalah telah ditinjau oleh peer reviewer dan tim editorial untuk memastikan kualitas tinggi dari materi yang disumbangkan. Untuk peserta conference berasal dari 9 negara yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura, Brune Darussalam, Nyanmar, Jepang, Kenya, Amerika Serikat dan Iran," bebernya.

Pihaknya berharap, melalui 5th ICIMECE 2019, dapat memberikan motivasi dan dorongan khususnya kepada dosen UNS supaya dalam melakukan penelitian bisa dihadirkan ke publik untuk dikomersialkan.

Sumber: https://www.solotrust.com/read/21980/UNS-Gelar-5th-ICIMECE-2019-Dosen-Didorong-Komersialisasi-Penelitian